PPLP. PT PGRI Jombang gelar Peringatan Hari Ulang Tahun PGRI Ke -73 sekaligus Peringatan Hari Guru Nasional Ke-24, Minggu (25/11/2018)
Bertempat di Lapangan Serba Guna STIE PGRI Dewantara Jombang, pukul 07.00 WIB dilaksanakan upacara yang dipimpin oleh Ketua PGRI Cabang Khusus PPLP PT. PGRI Jombang, Dr. Siti Maisarah, M.Pd. Seluruh peserta baik dari STIE PGRI Dewantara Jombang dan STKIP PGRI Jombang hadir dengan mengenakan batik PGRI. Hadir pula Ketua yayasan beserta jajarannya, Ketua STIE PGRI Dewantara Jombang beserta jajarannya, dan Ketua STKIP PGRI Jombang beserta jajarannya.
Dalam sambutannya, Dr. Siti Maisaroh, M.Pd menyampaikan ucapan selamat Hari Ulang Tahun PGRI Ke-73 dan Hari Guru Nasional Ke-24 dan ucapan terima kasih atas pengabdian dan kesabaran guru untuk mendidik generasi muda dan membentuk karakter anak bangsa bagi masa depan Bangsa Indonesia.
Acara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng yang diberikan kepada H.M. Natuwar, SH selaku Ketua PPLP. PT. PGRI Jombang, Dra. Yuniep Mujati Suaidah, M.Si, selaku Ketua STIE PGRI Dewantara Jombang, dan Dr. Munawaroh, M.Kes, selaku Ketua STKIP PGRI Jombang dan ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh Drs. Moh. Thamrin Bey, M.Si
Puncak acara yaitu lomba paduan suara yang diikuti oleh seluruh karyawan tetap PPLP. PT. PGRI Jombang. Acara yang dilaksanakan di Hall Budi Utomo, STIE PGRI Dewantara Jombang diikuti oleh 9 tim paduan suara dari STIE PGRI Dewantara Jombang dan STKIP PGRI Jombang. Setiap tim menunjukkan performance terbaiknya dengan menyanyikan lagu wajib “Mars PGRI”. Akhirnya STIE PGRI Dewantara berhasil mendapatkan Juara Kedua dan Juara Harapan 1 dalam lomba paduan suara tersebut. Selamat bagi para pemenang !!
Segenap civitas akamedika STIE PGRI Dewantara Jombang mengucapakan Selamat Hari Ulang Tahun PGRI Ke-73 dan Selamat Hari Guru Nasional ke-24. Untuk semua guru yang mulia, jasa kalian akan selalu kami kenang. Tetaplah menjadi pelita untuk anak bangsa (d_peter, Top, Ilh/STIE/PPSI/2018)