Blog

Kamis (29/08/2019) STIE PGRI Dewantara Jombang menggelar workshop Cara Praktis Ekspor Produk UMKM Menggunakan Digital Marketing di hall Budi Utomo kampus STIE PGRI Dewantara Jombang.

Workshop yang merupakan kerjasama antara GPI dengan kampus STIE PGRI Dewantara Jombang ini dihadiri kurang lebih 50 peserta dari UKM di sekitar wilayah Jombang dan mahasiswa  ini menghadirkan narasumber Bapak Dony Wahono An-Nur dari GPI (Gabungan perusahaan ekspor Indonesia) dan Asosiasi Eksportir Indonesia. Dalam paparannya, beliau menjelaskan tentang perubahan mindset dari “Ekspor itu Sulit” menjadi “Ekspor itu Mudah” dengan memberikan kemudahan memperluas pemasaran produk UMKM hingga keluar negeri, salah satu caranya dengan memberikan drop point di STIE PGRI Dewantara Jombang  dan gateway Surabaya, sehingga pengusaha tinggal mempersiapkan produknya saja.

Workshop ini merupakan lanjutan dari kegiatan yang sebelumnya telah diselenggarakan oleh STIE PGRI Dewantara di Hotel Yusro Jombang. “Sekarang ini STIE PGRI Dewantara Jombang telah menyediakan klinik konsultasi, dropship, dan pengiriman yang berada di kawasan kampus STIE PGRI Dewantara Jombang. STIE sendiri sudah mulai aktif sejak tahun 2011 di peluang usaha, logistik, penguatan manajemen, kemasan, dan perizinan. Sekarang ini mulai merambah ke pemasaran tingkat internasional,” jelas Ibu Chusnul Rofi’ah, SE, MM, selaku Kabag Humas dan kerjasama STIE PGRI Dewantara Jombang sekaligus pembina UMKM.

Dengan adanya workshop ini diharapkan pengusaha di wilayah Jombang termasuk pelaku UKM dan mahasiswa STIE PGRI Dewantara Jombang dapat melakukan aktivitas ekspor yang pada akhirnya akan memunculkan eksportir baru dan muda yang dapat memperkenalkan produknya hingga ke luar negeri.(d_peter,Chus/STIE/PPSI/2019)

× Hubungi Kami