Blog

Selasa (10/11/2020) Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) STIE PGRI Dewantara Jombang sukses mengadakan Latihan Dasar Organisasi (LDO)  tahun 2020 yang diikuti oleh pengurus inti ORMAWA/UKM yang baru dilantik pada periode 2020/2021. Acara yang bertempat di padepokan Wonosalam Lestari, Wonosalam, Jawa Timur ini  berlangsungselama  2 hari sampai dengan tanggal 11 November 2020 dengan tujuan memberikan bekal dasar dalam berorganisasi dan meningkatkan kerja sama tim yang terdiri dari latar belakang yang berbeda-beda untuk 1 periode kedepan.

Opening ceremony diadakan di hari pertama selanjutnya pemaparan haluan organisasi, materi time management, partnership dan juga visi misi individu terhadap organisasi masing-masing serta ditutup dengan pemaparan program kerja dan agenda ORMAWA/UKM. Penyampaian materi  oleh oleh Bapak Wenda Wahyu Cristiyanto., SE., MM selaku Kabag. Alumni dan Kemahasiswaa.

Setelah penyampaian materi dilanjutkan dengan perkenalan pengurus Dewan Perwakilan Mahasiswa dan Badan Eksekutif Mahasiswa beserta tugas masing-masing, dan ditutup dengan penyampaian program kerja masing-masing ORMAWA/UKM.

Program kerja disampaikan dalam 2 (dua) sesi oleh masing-masing  ORMAWA/UKM. Dilanjutkan dengan acara  diskusi tentang pelaksanaan program kerja ke depan serta ditutup dengan sesi api unggun pada malam harinya.

Di hari kedua (11/11/2020) acara dimulai dengan senam pagi dan dilanjut  dengan kegiatan outdoor yaitu fun games, antara lain game kasus, game tebak gambar, game memasukkan paku ke dalam botol serta ditutup dengan  game naga air. Setelah bersih diri, acara haro kedua ditutup dengan  closing ceremony pada pukul 10.30 – 11.00 .

Dengan adanya LDO ini diharapkan dapat memberikan bekal untuk berorganisasi  bagi Ormawa maupun UKM STIE PGRI Dewantara Jombang periode 2020/2021. Pembekalan ini meliputi pemberian pengetahuan umum (wawasan) mengenai organisasi, kemampuan bekerja sama tim serta proses pembentukankarakter dan pengembanfan diri dalam oraganisasi melalui games sehingga diharapkan para peserta LDO mampu menjalankan organisasi dan dapat bekerja sama dengan baik (d_peter, Beny, BEM/STIE/PPSI/2020)

× Hubungi Kami