Mahasiswa sebagai bagian dari masyarakat akademis dan generasi penerus bangsa, dituntut untuk selalu berfikir kritis dan dinamis. Oleh karena itu, mahasiswa diharapkan tidak hanya mampu dalam aspek hardskill, namun juga harus handal dalam aspek softskill. Untuk mengasah softskill dalam hal kreativitas pemikiran mahasiswa, maka Kemenristekdikti mengadakan Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) setiap tahun, yang merupakan ajang unjuk kreativitas mahasiswa, yang nantinya bermuara pada Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS).
Selasa (2/10/2018) bertempat di Hall Budi Utomo STIE PGRI Dewantara Jombang, Bagian Alumni dan Kemahasiswaan mengadakan seminar Tips Lolos Hibah Program Kreativitas Mahasiswa (PKM). Seminar yang bertujuan mengarahkan mahasiswa untuk ikut serta dalam kegiatan PKM tahun Anggaran 2019 ini mengundang narasumber dari Fakultas Psikologi Universitas Gajah Mada Yogyakarta, yaitu Ibu Lu’luatul Chizanah, S.P.Si, M.A. Acara yang diikuti oleh 165 mahasiswa dan tamu undangan dari kalangan dosen STIE PGRI Dewantara Jombang serta 21 perwakilan dari STIKES Pemkab Jombang, dibuka oleh Dra. Yuniep Mujati Suaidah, M.Si, selaku Ketua STIE PGRI Dewantara Jombang.
Dalam paparannya, narasumber menyatakan bahwa banyak manfaat yang dapat diperoleh mahasiswa ketika mengikuti PKM, tidak hanya terkait dengan dana hibah dan prestis semata, namun yang lebih penting adalah, mahasiswa dapat mengasah dan mengembangkan softskillnya. Selain itu, narasumber juga memberikan langkah-langkah serta taktik untuk dapat memenangkan hibah PKM, serta menggali ide-ide segar dari para peserta yang dapat digunakan sebagai bahan penulisan proposal PKM.
Di akhir sesi, narasumber meminta mahasiswa untuk segera merealisasikan ide-ide yang telah ada, untuk dituangkan dalam sebuah proposal PKM, dengan harapan dapat segera diajukan untuk bersaing memperebutkan hibah PKM tahun anggaran 2019, sehingga mahasiswa STIE PGRI Dewantara Jombang dapat membuktikan mampu bersaing di skala nasional. (d_peter, Wenda/STIE/PPSI/2018)