Sabtu (25/08/2018), UKM MPA Basundara STIE PGRI Dewantara Jombang melaksanakan kegiatan Pendidikan Lanjutan (Dikjut) untuk Anggota Muda 2016. Dengan mengambil tema “We are Young and We Can Conquer”, kegiatan ini berlangsung di Gunung Anjasmoro ( Gunung Gede) tepatnya di Dusun Segunung Kecamatan Wonosalam Jombang.
Rombongan UKM MPA Basundara mulai melakukan pendakian setelah sholat Dhuhur. Perjalanan ini tidak semata-mata untuk pendakian saja, tetapi lebih ditekankan pada pengaplikasian materi tentang Gunung Hutan khususnya tentang bagaimana menemukan titik pendaki berada melalui peta, yaitu dengan cara melakukan navigasi darat. Kegiatan ini dibimbing oleh pemateri dari anggota MPA Basundara sendiri. Kegiatan ini memerlukan waktu lebih banyak karena untuk menemukan bidikan pertama dan titik lokasi, para pendaki membutuhkan waktu 3,5 jam. Setelah selesai, para peserta melanjutkan perjalanan dan membuat camp untuk bermalam.
Keesokan harinya Minggu (26/08/2018), para peserta melanjutkan perjalanan dan menentukan bidikan kedua. Kegiatan selesai pada pukul 14.00 WIB dan para peserta bersiap untuk turun dan kembali ke basecamp sebelum melakukan perjalanan kembali ke kampus STIE PGRI Dewantara Jombang (d_peter,Beny, MPA Basundara/STIE/PPSI/2018)