Blog

Organisasi mempunyai peranan yang sangat penting dalam jiwa mahasiswa. Begitu pula dengan UKM Paduan suara Harmoni Dewantara STIE PGRI Dewantara Jombang. Sabtu (2/03/2019)  UKM Paduan suara Harmoni Dewantara sukses mengadakan Lomba Singing Competition di Hall Budi Utomo STIE PGRI Dewantara Jombang, dengan tujuan untuk  menyalurkan bakat menyanyi baik bagi kalangan intern sendiri yaitu  mahasiswa STIE PGRI Dewantara Jombang  ataupun dari kalangan masyarakat eksternal.

Dengan mengusung tema  “Express Your Self Express Your Creativity with Melody” , acara tersebut  diikuti oleh 56 peserta dari kalangan pelajaran SMP/SMA/ sederajat yang  berasal dari Jombang, Surabaya, Sidoarjo, Nganjuk, Mojokerto dan yang paling jauh dari Jepara Jawa tengah.

Terlaksananya lomba Singging Competition ini merupakan amanat program kerja UKM Paduan suara Harmoni Dewantara periode 2018 – 2019 dalam upaya mengoptimalisasikan seluruh panitia dan pengurus UKM Harmoni Dewantara STIE PGRI Dewantara Jombang.

Lomba singging kali ini mengambil genre lagu POP dengan beberapa pilihan lagu  yang diperlombakan. Untuk memeriahkan acara, panitia mendatangkan guest star yaitu Doea Tjangkir yang merupakan musisi lokal Jombang. Berdasarkan hasil musyawarah para juri, akhirnya Juara 1 diraih oleh Rizaldy yang berasal dari Sidoarjo, juara 2  diraih oleh Muhammad Rifki dari Jombang, juara 3 di raih oleh Dianita dari Jombang dan juara favorit diraih oleh Gama Brasto Pamungkas dari Mojokerto (d_peter, Beny, UKM PS Harmoni/STIE/PPSI/2019)

 

× Hubungi Kami