Blog

Minggu (14/06/2020) Dalam rangka ikut serta memerangi Pandemi Covid-19, Ormawa dan UKM STIE PGRI Dewantara Jombang sukses melaksanakan kegiatan gabungan Bakti Sosial yang di laksanakan di Panti Asuhan Al – Falah dan As – Sholihin Kabupaten Jombang, dengan mengusung tema tema “ Peduli Sesama Bersatu Melawan Pandemi Covid – 19 “.

Kegiatan ini merupakan kegiatan pengganti dari program kerja gabungan ORMAWA dan UKM yang tertunda yaitu, Kemilau Ramadhan tahun 2020.  Upaya penanggulangan covid-19 itu, dilaksanakan dengan sistem pembagian dua kelompok untuk kegiatan di masing–masing panti. Panti pertama yaitu Panti Asuhan As Sholihin yang berada di Candi Mulyo Jombang. Bakti sosial di panti tersebut dipimpin oleh BEM, sebagai penanggung jawab kelompok pertama. Sedangkan panti kedua yaitu Panti asuhan Al – Falah yang berada di  Desa Jatipelem Diwek Jombang ini dipimpin oleh DPM, sebagai penanggung jawab kelompok kedua .

“Kegiatan ini merupakan implementasi dari tridharma perguruan tinggi, dan merupakan bentuk kontribusi nyata dari seluruh Ormawa dan UKM STIE PGRI Dewantara Jombang dalam mewujudkan kepedulian terhadap sesama di tengah wabah covid -19. Meskipun tidak banyak yang kami berikan, tapi kami berharap pandemi covid-19 segera berakhir,” ungkap Amin, perwakilan dari BEM sekaligus penanggung jawab kelompok pertama.

“Aksi kemanusiaan ini bertujuan untuk memberikan rasa saling berbagi dan peduli terhadap warga sekitar untuk bersama-sama melawan dan menghadapi wabah covid-19,” ujar Lolita, perwakilan DPM sekaligus penanggung jawab kelompok kedua.

Dalam bakti sosial tersebut, masing-masing kelompok  tetap mengikuti anjuran pemerintah saat melakukan bakti sosial. Salah satunya menerapkan physical distancing serta menggunakan masker.

“Semoga wabah Covid-19 ini cepat berlalu, agar dampaknya untuk masyarakat bisa segera terselesaikan” harapnya (d_peter, Beny, Ormawa, UKM/STIE/PPSI/2020)

× Hubungi Kami