Blog

Kamis (01/10/2020) bertempat di Hall Budi Utomo STIE PGRI Dewantara Jombang diadakan pelantikan ketua baru terpilih baik Ketua Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM), Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), Ketua Himpunan Mahasiwa Manajemen (HIMAJE), Ketua Himpunan Mahasiswa Akuntansi (HIMAKU) Periode 2020/2021. Hadir dalam acara tersebut Ketua STIE PGRI Dewantara Jombang, Ibu Dra. Yuniep Mujati Suaidah, M.Si, CAPM didampingi Ibu Dr. Dwi Ermayanti Susilo, SE, MM, CAPM, selaku Wakil Ketua III dan sekretaris kemahasiswaan, seluruh ketua Ormawa dan UKM periode 2019/2020, serta ketua Ormawa dan UKM terpoloh yang akan dilantik.

Sebelumnya pada tanggal 6 September 2020-01 Oktober 2020 telah dilaksanakan serangkaian kegiatan program kerja dari Dewan Perwakilan Mahasiswa yaitu KPKO (Komisi Pemilihan Ketua Ormawa) dan Pelantikan Ketua Baru yang dilaksanakan secara online maupun offline, dengan online melalui media sosial Instagram dan offline dilaksanakan di Hall Budi Utomo STIE PGRI Dewantara Jombang.

Berikut ini rincian pelaksanaan kegiatan pemilhan Ketua Ormawa dan UKM periode 2020/2021  :

 

Tanggal 6-8 September 2020 dilaksanakan kegiatan open recruitment panitia KPKO oleh Dewan Perwakilan Mahasiswa yang dibuka untuk angkatan 2018 dan 2019.

 Tanggal 10-13 September 2020 dilaksanakan kegiatan pendaftaran calon formatur Ketua Ormawa periode 2020/2021 dan pengumpulan berkas formulir, yang diikuti oleh 9 pasangan calon formatur yang terdiri dari 2 pasangan calon formatur dari Dewan Perwakilan Mahasiswa, 3 pasangan calon formatur dari Badan Eksekutif Mahasiswa, dan masing-masing 2 pasangan calon formatur dari Himpunan Mahasiswa Jurusan. Kegiatan ini dilaksanakan melalui online dengan menggunakan media sosial Whatsapp dan Google Form.

 Tanggal 14 September 2020 dilaksanakan kegiatan verifikasi berkas pasangan calon formatur dan pengambilan nomor urut paslon yang dihadiri oleh perwakilan dari 9 pasangan calon formatur dan dilaksanakan di ruang kelas 201.

Tanggal 15 September-22 September 2020 dilaksanakan kegiatan masa kampanye dimana pasangan calon formatur berhak mengkampanyekan diri mereka sendiri melalui pamflet, media sosial, dan lain sebagainya.

 Tanggal  17 September 2020 dilaksakan kegiatan deklarasi kampanye terbuka oleh pasangan calon formatur yang disiarkan secara online melalui siaran langsung media sosial Instagram Dewan Perwakilan Mahasiswa.

Tanggal 22 September 2020 dlaksanakan kegiatan debat kandidat calon formatur yang dilaksanakan secara offline di Hall Budi Utomo STIE PGRI Dewantara Jombang dan disiarkan secara langsung melalui media sosial Instagram Dewan Perwakilan Mahasiswa. Kegiatan ini dihadiri oleh Ibu Nisa Rahmawati, S.E selaku Sekretaris Kemahasiswaan, Ibu Nurul Hidayati, S.E., M.M selaku Kaprodi Manajemen, dan Bapak Agus Taufik Hidayat. SE , MM  selaku Kaprodi Akuntansi.

 Tanggal 23-24 September 2020 dilaksanakan masa tenang, dimana semua pasangan calon tidak diperbolehkan lagi untuk berkampanye.

 Tanggal 25-27 September 2020 dilaksanakan kegiatan pemungutan suara, dimana mahasiswa yang bisa menggunakan hak suaranya yakni seluruh mahasiswa STIE PGRI Dewantara Jombang angkatan 2017, 2018, 2019 dan 2020. Dimana pemungutan suara ini dilaksanakan secara online menggunakan media Google Form.

 Tanggal 28 September 2020 dilaksanakan kegiatan penghitungan suara untuk mengetahui siapa yang menjadi Ketua Ormawa Terpilih periode 2020/2021. Kegiatan ini dihadiri oleh semua perwakilan pasangan calon formatur, saksi-saksi yang ditunjuk oleh panitia dan seluruh panitia yang bertugas sebagai pencocokan data. Kegiatan ini dilaksanakan di Hall Budi Utomo STIE PGRI Dewantara Jombang. Dimana hasil pemungutan suara ini, surat suara yang masuk sebanyak 1013 suara yang terdiri dari 642 surat suara prodi Manajemen dan 371 surat suara prodi Akuntansi.

Dan akhirnya berdasarkan hasil pengitungan suara akhirnya terpilih Ketua Omawa dan UKM periode 2020/2021 dari Dewan Perwakilan Mahasiswa yaitu Fitria Eka A. dan Wicke Noviyah, dari Badan Eksekutif Mahasiswa yaitu Puguh Santoso dan Ferdiansyah Alvaro, dari Himpunan Mahasiswa Manajemen yaitu Randy Jati dan Oktavia Erlina dan dari Himpunan Mahasiswa Akuntansi yaitu Fredy Wijaya dan Fikrotun Nabillah. Selamat bagi Ketua terpilih Periode 2020/2021 semoga sukses mengemban  amanat yang diberikan dalam dalam mengimplementasikan program kerja yang dibuat untuk kemajuan STIE PGRI Dewantara Jombang  serta dapat dapat dipertanggungjawabkan kepada orang tua, almamater, serta dapat memberikan kotribusi untuk kemajuan bangsa dan negara.  Terima Kasih kepada pengurus lama, semoga segala amal perbuatan yang telah dilaksanakan mendapat ganjaran yang setimpal dari Allah SWT. Amin YRA.(d_peter, Beny/STIE/PPSI/2020)

× Hubungi Kami