Dalam rangka persiapan kegiatan POSMABA ( Pekan Orientasi Mahasiswa Baru) STIE PGRI Dewantara Jombang Tahun Akademik 2017/2018 yang akan diselenggarakan pada tanggal 4 – 10 September 2017, BEM (Badan Eksekutif Mahasiswa) dan DPM ( Dewan Perwakilan Mahasiswa) mengadakan seleksi perekrutan panitia POSMABA Tahun Akademik 2017/2018. Seleksi perekrutan panitia tersebut dilaksanakan jauh-jauh hari dengan syarat dan kriteria khusus yang sudah ditentukan oleh pihak BEM dan DPM STIE PGRI Dewantara Jombang.
Hari minggu kemarin tanggal 18 Juni 2017 bertempat di Kantor Sekretariat Bersama Ormawa dan UKM STIE PGRI Dewantara Jombang dipadati dengan ratusan pendaftar yang terdiri dari mahasiswa anggota Ormawa dan UKM yang ada di lingkungan STIE PGRI Dewantara Jombang. Seleksi perekrutan panitia POSMABA tersebut dilakukan dengan cara wawancara yang dilakukan oleh pihak BEM dan DPM untuk menemukan sosok SDM yang bisa memimpin, bertanggung jawab, mau bekerja keras, bekerja sama, dan berkompeten dalam bidang organisasi, menghormati sesama, dan mencinta almamater STIE PGRI Dewantara Jombang.
Dengan demikian diharapkan kegiatan POSMABA (Pekan Orientasi Mahasiswa) tahun ini bisa berjalan dengan lancar dan diharapkan ada kerja sama yang baik antara panitia maupun non panitia dengan pihak lembaga STIE PGRI Dewantara Jombang. Selamat berjuang buat mereka yang terpilih ! (d_peter&fericandra/STIE/PPSI/2017)